Pengertian dan Jenis-Jenis Impor dalam Kepabeanan

Impor adalah proses pemasukan barang dari luar wilayah suatu negara ke dalam daerah pabean negara tersebut. Kegiatan impor ini menjadi salah satu sumber penerimaan yang dapat meningkatkan pendapatan negara melalui pengenaan bea masuk. Dalam konteks perdagangan internasional, impor memiliki peran yang sangat penting dalam memenuhi kebutuhan akan barang dan jasa yang tidak diproduksi secara lokal.

Jika kita membaca peraturan kepabeanan, ada berbagai istilah yang terkait dengan impor. Istilah tersebut di antaranya berkaitan dengan jenis impor. Apa saja  jenis-jenis impor dalam kepabeanan?

Jenis Impor dalam Kepabenan

1. Impor untuk Dipakai

Impor untuk dipakai adalah kegiatan memasukkan barang ke dalam daerah pabean dengan tujuan untuk digunakan atau dimiliki oleh individu atau perusahaan yang berdomisili di Indonesia. Barang impor ini meliputi barang-barang yang akan digunakan untuk keperluan pribadi atau untuk kegiatan usaha.

Ketentuan mengenai impor untuk dipakai diatur dalam perundang-undangan kepabeanan, seperti Pasal 10B Undang-Undang Kepabeanan. Menurut penjelasan Purwito dan Indriani (2015), impor untuk dipakai mencakup barang-barang yang akan dijual kembali, digunakan secara langsung, habis konsumsi, dimiliki, atau dipakai oleh pemakai akhir.

2. Impor Barang Penumpang dan Awak Sarana Pengangkut

Impor barang penumpang adalah kegiatan memasukkan barang-barang oleh individu yang melintasi perbatasan negara dengan menggunakan sarana pengangkut, seperti pesawat atau kapal laut. Sedangkan impor barang oleh awak sarana pengangkut terjadi ketika para kru kapal atau pesawat membawa barang-barang yang dimiliki oleh mereka atau oleh penumpang yang mereka layani.

Pada dasarnya, baik penumpang maupun awak sarana pengangkut wajib mematuhi kewajiban kepabeanan terkait dengan barang yang mereka bawa masuk ke dalam wilayah negara. Barang impor pribadi penumpang atau awak sarana pengangkut yang dipergunakan untuk keperluan pribadi dapat diberikan pembebasan bea masuk sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

Baca Juga:  Verification Visit : Pengajuan, Alur, Bagan dan Penelitian Sesuai PER-7/BC/2022

3. Impor Barang Pelintas Batas

Impor barang pelintas batas terjadi ketika penduduk yang berdiam atau bertempat tinggal di wilayah perbatasan negara. Pelintas Batas membawa barang-barang ke dalam wilayah negara tersebut melalui pos pengawas lintas batas. Pelintas batas wajib mematuhi ketentuan kepabeanan yang berlaku terkait dengan barang yang mereka bawa masuk ke dalam negara.

Baca Juga: Ketentuan Impor Jastip (Jasa Titipan) Menurut Bea Cukai

4. Impor Sementara

Impor sementara adalah kegiatan memasukkan barang impor ke dalam daerah pabean dengan tujuan untuk diekspor kembali dalam jangka waktu tertentu, biasanya paling lama 3 tahun. Jenis impor ini umumnya dilakukan untuk kegiatan tertentu, seperti perlombaan, kegiatan amal, atau pameran.

Menurut Purwito dan Indriani (2015), impor sementara harus mendapatkan izin dari menteri terkait, seperti Menteri Perdagangan atau Menteri Keuangan, sesuai dengan kebutuhan dan tujuan kegiatan impor tersebut.

5. Reimpor

Reimpor adalah kegiatan memasukkan kembali barang yang telah diekspor sebelumnya ke dalam daerah pabean negara asalnya. Proses reimpor dilakukan jika ada penolakan dari importir di negara tujuan. Penolakan tersebut bisa terkait dengan kualitas barang, cacat tersembunyi, atau peraturan di negara tujuan yang mengharuskan barang dikembalikan ke negara asalnya.

Hal ini menunjukkan pentingnya proses impor dalam menjaga hubungan perdagangan antarnegara. Hal tersebut juga memastikan kualitas barang yang diperdagangkan sesuai dengan standar yang berlaku.

Dengan memahami jenis-jenis impor, diharapkan pelaku usaha dapat menjalankan kegiatan impor dengan lebih efisien dan sesuai dengan regulasi yang berlaku.

Untuk informasi tentang Bea Cukai Indonesia silahkan kunjungi website bea cukai disini.

Kumpulan konsultasi bea cukai disini.

Topik: impor, kepabeanan, barang impor, konsumsi, modal, bahan baku, pabean, bea masuk

Scroll to Top